Masih ingat dengan kalimat orang jahat terlahir dari orang baik yang tersakiti, kalimat tersebut mungkin paling menggambarkan kekejaman hero Terizla. Kalimat ini ramai digunakan ketika film joker rilis dan banyak mendapatkan rating positif.
Namun sebenarnya kalimat ini lebih cocok digunakan pada karakter ini sang pandai besi dikhianati oleh rajanya sendiri. Terizla merupakan salah satu hero dalam game mobile legends bang bang dengan peran explaner.
Terizla menjadi salah satu hero langganan pick baik pada turnamen maupun pada pertandingan ranked dan klasik biasa. Apakah Anda menjadi salah satu pengguna karakter ini? Simak pembahasan ini untuk mengetahui informasi selengkapnya.
Awal Mula Sifat Kekejaman Hero Terizla Muncul
Sebelum dikenal sebagai salah satu hero favorit Alter Ego Pai, Terizla merupakan seorang pandai besi yang hidup bahagia dengan keluarga dan juga anggota kelompok pandai besi lainnya. Kemampuannya dalam dunia pandai besi sudah tidak perlu diragukan lagi.
Hampir semua pedang, kapak, dan senjata lain buatan Terizla akan membuat pemakainya menjadi tidak terkalahkan. Kemampuannya diatas rata-rata membuat banyak orang mencurigai kalau karakter ini menggunakan sihir Ass ketika sedang membuat senjata.
Kabar tersebut didengar oleh sang raja, yang kemudian menyuruh pasukan untuk menangkap dan membunuh seluruh anggota kelompok dan keluarga Terizla termasuk anaknya yaitu Julian. Hal inilah yang menjadi awal cerita dari munculnya sifat kekejaman hero Terizla.
Tragedi tersebut menjadi salah satu awal terciptanya seorang Explanner kejam di Land of Dawn. Mengetahui keluarganya dibantai oleh rajanya sendiri membuat karakter ini memiliki rasa dendam yang juga memunculkan sifat kekejaman Terizla.
Setelah ditangkap Terizla dikurung di dalam penjara kerajaan yang kejam dan kotor. Di penjara, karakter ini dijadikan sebagai bahan percobaan raja untuk membuat senjata dan memperkuat pasukannya ketika berperang.
Setelah puluhan tahun dipenjara, tiba-tiba datang Alice merupakan ratu Ass untuk memberi kekuatan pada Terizla dan mewujudkan balas dendamnya kepada raja. Alice memberikan kekuatan berupa Ass atau sihir hitam yang membuat karakter ini semakin kuat.
Sifat kekejaman hero Terizla juga semakin membara dan ingin segera membalaskan perilaku rajanya tersebut. Namun hal tersebut tidak akan mudah, karena Terizla harus melawan para pengawal dan juga hero lainnya yang ada pada sisi raja.
Item Wajib yang Harus Dibeli Ketika Menggunakan Terizla
Dibekali pasif Body of Smith yang membuat Terizla memperoleh 1% damage reduction untuk setiap 2,5% HP hilang, menciptakan sosok Offlaner dengan HP tebal dan sulit untuk ditumbangkan oleh para musuhnya.
Apalagi ditambah dengan ultimate Penalty Zone yang siap menjebak semua musuh yang ada didepannya. Hal ini akan membuat sifat kekejaman hero Terizla semakin terasa ketika Anda gunakan untuk melawan musuh di land of dawn. Berikut item bisa Anda gunakan untuk membuat karakter ini sebagai seorang explaner yang tebal.
- Dominance ice
Dominance ice atau domi akan membantu memberikan physical defence dan mengurangi attack speed musuh. Dengan begitu berbagai serangan dari marksman lawan seakan tidak ada rasanya. Namun hal yang berbeda akan terjadi jika marksman musuh menggunakan build magic.
- Immortal
Item lain digunakan oleh karakter ini di dalam pembahasan kekejaman hero Terizla adalah immortal. Karena sering digunakan sebagai TB, tentunya karakter ini akan membutuhkan item Immortal yang seakan menjadi nyawa kedua baginya. Jika tangan Anda cukup cepat, Anda bisa merubah item ini menjadi Winter Crown dan Anda bisa menjadi pria misterius.
- War Axe
Build full defense akan sangat menyeramkan bagi musuh, tetapi jika ditambah dengan War Axe musuh bisa langsung pencet surrender. War Axe memberikan lifesteal yang deras untuk karakter ini dan membuat HP-nya tidak habis-habis.
- Item Defence lain menyesuaikan dengan musuh
Ketika bermain menggunakan karakter ini, kita juga harus mengetahui musuh dihadapi. Pastikan untuk membeli item defence counter dari musuh, dengan begitu kita bisa memenangkan game dengan mudah.
Apakah Terizla Hero Explaner yang Terbaik?
Kombinasi Ultimate + Flicker seakan menjadi hal yang ditakuti oleh para jungler, mage, maupun marksman lawan. Kekejaman hero Terizla juga dikenal sebagai hero kuat dari early game dan siap menjadi TB (Tahan Badan) di late game untuk menahan damage musuh.
Karakter ini sangat cocok digunakan jika Anda membutuhkan sosok explanner dengan HP yang tebal. Misalnya saja ketika role roam pada tim justru mengambil hero dengan tipe support healer seperti Angela maupun Rafaela.
Ketika hal ini terjadi sudah, seharusnya Anda menggunakan hero explanner dengan HP tebal. Jangan malah mengikuti ego dengan mengambil explanner damage demi mendapatkan banyak kill dalam suatu pertandingan.
Mengetahui counter musuh dan mengisi role dengan tepat menjadi salah satu alasan untuk bisa memenangkan game dengan mudah. Terizla, hero yang menjadi topik pembahasan kekejaman hero Terizla ini cocok untuk digunakan dalam segala situasi permainan.